Thursday, 13 October 2016

TEMPAT WISATA TERBAIK JAWA TIMUR

1. GUNUNG BROMO MALANG

tempat wisata alam di Jawa Timur yang wajib Anda kunjungi adalah Gunung Bromo. Rasanya belum komplit sebagai seorang traveler jika tidak mengunjungi Gunung Bromo.

Keindahan Gunung Bromo bukan hanya terkenal di kalangan wisatawan domestik, tetapi juga wisatawan mancanegara. Secara geografis, Gunung Bromo terletak di empat kabupaten yaitu Probolinggo, Pasuruan, Malang, dan Lumajang. Untuk mencapai Gunung Bromo Anda bisa mengambil rute dari Malang, Pasuruan atau Probolinggo. Menikmati sunrise, menjelajah pasir berbisik, dan menikmati keindahan kawah Bromo adalah tiga hal yang harus Anda lakukan di sini.





2. PANTAI PAPUMA JEMBER

Pantai Papuma terletak di Desa Lojejer, Kecamatan Wuluhan, Kabupaten Jember. Di kalangan masyarakat luas, Pantai Papuma juga dikenal sebagai Pantai Tanjung Papuma karena posisi daratannya yang menjorok ke laut menyerupai tanjung.

Pantai Papuma memiliki pemandangan yang sangat indah. Perpaduan antara pasir putih serta batu karang yang menyebar di tepi pantai. Yang merupakan ciri khas dari Pantai Papuma adalah tujuh karang besar yang menjulang di pantai. Ukuran yang besar dari karang-karang ini membuatnya menyerupai sebuah pulau.




3. KAWAH IJEN BONDOWOSO

Kawah Ijen berlokasi di kawasan Cagar Alam Taman Wisata Ijen, di Kecamatan Licin, Kabupaten Banyuwangi dan Kabupaten Bondowoso. Tempat wisata alam di Jawa Timur ini merupakan kawah asam terbesar di dunia dengan tinggi dinding kaldera mencapai 500 meter dan luas kawah mencapai 5,466 hektar. Kawah Ijen ini pernah digunakan sebagai lokasi syuting salah satu film layar lebar Indonesia.

Keindahan Kawah Ijen juga sudah tersohor hingga mancanegara,Pada pagi hari pemandangan di sini sangat menakjubkan. Perpaduan antara sinar matahari berwarna orange dan warna kawah hijau toska nan teduh. Saat dini hari, Anda bisa menikmati fenomena alam blue fire yang menakjubkan. Namun untuk menikmati keindahan kawah ini, Anda harus melakukan pendakian ke Gunung Ijen terlebih, jadi jangan lupa untuk menyiapkan stamina Anda.




4. JATIM PARK MALANG

Saat ini wahana air ada dimana-mana, banyak tempat yang membangun wahana air untuk melengkapi sektor pariwisata yang ada di daerahnya. Bagi anda yang berkunjung ke Jawa Timur bersama dengan anak-anak dan keluarga anda jangan lupa untuk mengunjungi tempat wisata yang satu ini.

Jatim Park sendiri adalah taman belajar dan juga tempat rekreasi dimana ada wahana air di dalamnya. Tempat rekreasi di Jatim Park sangat lengkap dan juga besar. Lokasi Jatim Park ada di Kota Baru, Jawa Timur.

Jika ditempuh dari kota Malang, jarak Jatim Park dari kota Malang sekitar 20 km. Ada 36 jenis wahana permainan yang bisa dicoba di sini dan semua permainan tersebut adalah ikonnya dari provinsi Jawa Timur. Tidak hanya itu saja, Jatim Park pernah meraih penghargaan juara pertama sebagai tempat wisata buatan nasional dan menteri pariwisata.




5. PANTAI BALEKAMBANG MALANG

Keindahan dari Pantai Balekambang ini adalah adanya pura yang ada di atas batu karang selain itu keindahan dari pantai itu sendiri menjadi daya tarik bagi wisatawan yang ada di sana. Saat air surut, wisatawan bisa bermain air sampai di dekat batu karang. Air lautnya yang jernih membuat pengunjung akan betah berlama-lama bermain air di tempat tersebut.

Letak dari Pantai Balekambang ini ada di sebelah selatan provinsi Jawa Timur. Jarak tempuhnya dari Kota Malang sekitar 45 kilometer. Banyak orang yang sehabis pulang dari tempat wisata di Malang mereka mampir ke pantai ini. Hal itu dikarenakan jarak antara kota Malang dengan pantai ini cenderung dekat. Karakteristik dari Pantai ini adalah ketika airnya pasang pantai ini memiliki ombak yang besar dan arus yang kuat




6. PANTAI PASIR PUTIH SITUBONDO

Di daerah Situbondo ada salah satu pantai yang menjadi tujuan bagi wisatawan yang berkunjung di Jawa Timur pantai itu adalah Pantai Pasir Putih Situbondo. Dinamakan pasir putih sebab di sana pasirnya berwarna putih bukan berwarna cokelat maupun hitam.

Keunikan dari pantai ini adalah dilengkapi dengan koral dengan aneka warna dan ikan yang berkeliaran kesana kemari di terumbu karang. Pemandangan laut pantai ini sangat indah untuk dilihat.

Tidak hanya itu saja, Pantai Pasir Putih Situbondo ini memiliki topografi yang unik. Dilihat dari bentuknya pantai ini sangat unik dikarenakan memiliki bentuk yang melengkung menuju ke bagian laut. Pantai ini berbatasan dengan Selat Madura pada bagian utaranya.

Menurut administratif pemerintah Jawa Timur, pantai ini letaknya di Dusun Kembangsambi, Desa Pasir Putih, Kecamatan Bungatan, Kabupaten Situbondo Jawa Timur.

Di pinggir pantai, ada barisan pepohonan cemara, kelapa serta sederet pohon jati yang semakin menambah nuansa sejuk di tempat itu. Pada bagian hutan yang ada di pesisir pantai ini ada beberapa satwa yang berkeliaran dan bergelantungan di pohon seperti kera hitam. Kera itu sering meminta makanan kepada pengunjung yang masuk ke Pantai ini.




7. AIR TERJUN COBAN RONDO MALANG/BATU
Indonesia kaya dengan tempat wisatanya mulai dari air terjun, pantai maupun wisata buatannya. Salah satu air terjun yang ada di Jawa Timur dan bisa dijadikan sebagai tujuan wisata adalah Air Terjun Coban Rondo.

Pemandangan dan udara yang segar di air terjun coban rondo ini membuat para wisatawan berlama-lama di tempat ini. Air terjun yang dingin akan menambah semangat dalam berpetualang. Pengunjung juga akan terkagum-kagum dengan keindahan alam di tempat ini.

Air Terjun Coban Rondo merupakan air terjun yang ada di 1135 meter permukaan laut. Tinggi dari air terjun ini adalah 84 meter. Lokasi air terjun ada di Kecamatan Pujin. Jika ditempuh dari kota Malang jarak yang bisa ditempuh adalah 25 km dari kota Malang. Untuk masuk ke tempat ini wisatawan tidak perlu merogoh kocek tebal. Hanya dengan uang 10 ribuan per orangnya, wisatawan sudah bisa melihat pesona keindahan dari air terjun ini.




8. CANDI PENATARAN BLITAR

Jawa Timur memiliki candi tepatnya di desa Penataran, Kecamatan Nglegok, Kabupaten B;itar, Jawa Timur. Karena letaknya di Desa Penataran maka candi itu disebut dengan candi penataran. Lokasi candi ini tepatnya ada di kaki Gunung Kelud. Oleh karena itu hawa dan udara di candi ini sangat sejuk. Anda akan terbebas dari cuaca panas seperti di candi-candi lainnya.

Candi penataran merupakan candi paling besar dan paling dirawat oleh pemerintah Jawa Timur. Candi ini diketemukan pada tahun 1815 dan tidak ada yang mengenalnya sampai tahun 1850.
Sebenarnya sebelum berubah nama menjadi Candi Penataran nama candi ini adalah Candi Palah karena disebut dalam prasasti Palah. Candi ini dibangun pada tahun 1194 oleh raja bernama Syrenggra. Fungsi candi ini pada masa itu ( tahun 1190-1200 ) digunakan sebagai tempat untuk pemujaan agar situasi bisa terkendali dan terhindar dari mara bahaya. Pasalnya saat itu Gunung Kelud sering meletus dan meresahkan warga yang ada di bawah Gunung Kelud tersebut.




9. ARUNG JERAM PEKALEN PROBOLINGGO

Sungai Pekalen terletak di Desa Ranu Gedang, Kecamatan Tiris, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur. Inilah tempat di mana Anda dapat menjajal adrenalin dan mentang arus deras sungai Pekalen. Terletak sekitar 25 km dari kota Probolinggo, Arung Jeram Pekalen adalah sebuah objek wisata di Probolinggo yang populer, menyuguhkan Anda tantangan yang berpadu dengan keindahan alam yang menawan.
Di sepanjang perjalanan mengarungi sungai ini, Anda akan menyaksikan keindahan 7 air terjun dan goa-goa kelelawar yang sesekali memekik beterbangan. Bebatuan sungai yang yang alami serta airnya yang jernih terasa sungguh menyegarkan tatkala menyiram tubuh. Beberapa operator arung jeram di Pekalen menawarkan paket arung jeram keluarga, dimana anda dapat membawa serta Anak Anda walau masih berumur 6 tahun.




10. GUNUNG KELUD KEDIRI

Tempat wisata Jawa Timur yang satu ini adalah pada kubah lava. Para pecinta gunung akan suka datang ke objek wisata Kediri ini. Tersedia jalur setapak bagi Anda yang ingin melakukan pendakian ke puncak Gunung Kelud,Anda dapat menikmati sejumlah kegiatan yang menarik di kawasan wisata Gunung Kelud di Kediri ini, di antaranya adalah flying fox, mandi air panas, serta panjat tebing.





11. PANTAI PRIGI TRENGGALEK

Pantai Prigi merupakan sebuah pantai yang berada di Kabupaten Trenggalek Jawa Timur. Lokasi objek wisata ini berda di Desa Tasikmadu Kecamatan Watulimo Kabupaten Trenggalek. Sekitar 48 kilometer dari pusat Kota Trenggalek. Dilokasi tersebut tedapat sebuah dermaga yang mana biasanya dijadikan sebagai tempat bersandar perahu – perahu para nelayan.
Fasilitas yang ada di lokasi tersebut diantaranya yaitu, area berenag, penyewaan perahu, warung makan, hotel, bumi perkemahan, auditorium, lapangan tenis, hingga tempat parkir.
Harga tiket masuk di lokasi wisata tersebut di sekitar Rp. 5.000,- usia anak –anak. Sedangkan untuk orang dewasa sekitar Rp. 7.500,- pada hari libur.




12. PANTAI WATU GODEG LUMAJANG

Pantai Watu Godeg berada di Kecamatan Tempursari, Kabupaten Lumajang, berjarak kurang lebih 80 Km arah selatan dari jantung Kota Lumajang pantai watu godeg mempunyai pesona alam yang indah dan alami, di pantai watu godeg banyak terdapat perbukitan karang hijau yang indah.

Selain panorama alam yang indah di pantai watu godeg mempunyai cerita yang unik yaitu tentang asal nama "Watu Godeg" Watu berartikan Batu dalam bahasa jawa dan Godeg adalah nama penyakit kulit seperti kudis, warga sekitar percaya apabila mereka terkena penyakit kulit godeg atau kudis mereka mandi di di perairan pantai tersebut dan sembuh,


13. KEBUN BINATANG SURABAYA

Kebun Binatang Surabaya adalah salah satu tempat wisata di Surabaya yang populer. Berlokasi di Jalan Setail, dulunya Kebun Binatang Surabaya adalah kebun binatang terlengkap di Asia Tenggara. Harga tiket masuk Kebun Binatang Surabaya yang mempunyai luas sektiar 37 hektar ini adalah 15,000 Rupiah.




14. TAMAN SAFARI PASURUAN

Tempat untuk melihat berbagai macam satwa dari beberapa negara di dunia, lengkap dengan habitat buatannya. Safari ini dibagi menjadi 3 kategori yaitu, kategori satwa Amerika, satwa Asia dan satwa Afrika. Berbagai macam binatang ini dilepaskan bebas di habitat yang khusus dibuat untuk safari ini. Untuk masuk ke Safari Adventure bisa menggunakan mobil pribadi yang tertutup rapat, karena ditakutkan satwa-satwa tersebut bisa menyerang pengunjung. Atau bisa juga menggunakan shuttle bus yang disediakan oleh pihak Taman Safari. Enaknya kalau kita masuk menggunakan shuttle bus, ada pemandu yang menjelaskan tentang satwa-satwa yang sedang kita kunjungi. Jadinya kita bisa tahu banyak informasi tentang satwa-satwa yang ada di sini. Enaknya kalau kita bawa mobil pribadi, kita bisa berhenti kapanpun kita mau





Load disqus comments

0 comments